Categories
Wajah

4 Cara Membuat Scrub Alami Untuk Wajah

Bagaimana cara agar kulit tetap mulus dan juga terhindar dari jerawat? Jawabannya tentu saja rajin scrubbing dan juga mencuci wajah secara teratur. Wajah adalah aset yang penting tak hanya bagi perempuan, para pria juga kini berlomba-lomba menjaga kesehatan kulit mereka. Memang kondisi kulit wajah yang sehat akan meningkatkan kadar kepercayaan diri kita, terutama bagi anda yang pekerjaannya mengharuskan untuk bertemu dengan banyak orang. Cara membuat scrub alami juga menjadi salah satu cara agar wajah anda tetap berseri-seri.

Baca Juga:

Perawatan kulit yang juga diminati banyak kaum hawa untuk mengelupas kulit mati adalah dengan facial. Perawatan kecantikan satu ini diyakini menjadi solusi dari kulit yang lebih bersih, padahal ada juga beberapa efek buruk yang terjadi, terutama jika kulit anda sensitif dengan aktifitas facial wajah.

  • Kalau kulit anda sensitif, maka tidak disarankan untuk facial sembarangan. Bahan krim yang tidak cocok untuk kulit sensitif akan menimbulkan iritasi. (Baca Juga: Merk Pelembab untuk Kulit Sensitif )
  • Tak jarang, setelah facial maka jerawat lebih banyak bermunculan. Ini tidak mengherankan jika cara facialnya kurang baik. Proses facial yang membuat pori-pori terbuka lalu penanganannya tidak tepat, malah membuat kotoran serta minyak di wajah lebih banyak menumpuk hingga menimbulkan jerawat. (Baca Juga: Bahaya Facial di Salon)
  • Kalau proses facial terlalu kasar dan menggunakan alat yang tidak tepat, awas saja wajah anda menjadi ternoda dengan jaringan parut atau bekas luka setelah facial.
  • Ruam, bengkak dan juga alergi adalah gejala yang sering terjadi bila krim facial tidak sesuai dengan kulit wajah. (Baca Juga: Penyebab Kulit Tangan Mengelupas)

Karena efek facial yang tidak terlalu baik, coba anda mulai beralih ke cara tradisional dengan beberapa cara membuat scrub alami di bawah ini.

  1. Scrub Perpaduan Krim dan Gula Pasir

Jangan takut digigit semut jika menggunakan bahan gula pasir sebagai scrub. Butiran-butiran halus dari gula pasir memiliki tekstur yang pas jika digunakan sebagai bahan dasar scrub anda. Pertama-tama, bersihkan wajah dengan air hangat dan juga dengan sabun cuci muka yang cocok utnuk jenis kulit anda. Lalu pilih bahan krim apa saja yang biasa anda gunakan untuk wajah setelah proses pembersihan wajah selesai.  Campurkan krim dengan gula pasir yang butirannya halus sampai menyerupai pasta gigi. (Baca Juga: Cara Menghilangkan Belang di Muka , Manfaat Odol Untuk Menghilangkan Komedo)

Usapkan krim yang sudah dicampur dengan gula ke area wajah. Lakukan gerakan memutar. Berhati-hatilah agar tidak sampai masuk ke dalam mata. Jika dirasa sudah cukup, usap menggunakan handuk atau waslap yang sudah dicelupkan ke dalam air hangat. Sebagai penutup, anda bisa memercikkan wajah dengan air dingin dari wastafel agar pori-pori menutup. (Baca Juga: Cara Membuat Scrub Wajah , Manfaat Air Hangat Untuk Wajah)

Scrub dari krim dan gula pasir ini bisa dibuat tak hanya untuk sekali pakai. Anda bisa membuat dari bahan krim yang lebih banyak serta gula pasir lembut yang takarannya diperbanyak, dicampur hingga merata lalu disimpan dalam toples atau wadah tertutup. Simpan di dalam lemari es agar bisa dipakai lagi.

  1. Scrub Perpaduan Gula Pasir, Teh Hijau dan Madu

Anda suka menikmati seduhan teh hijau? Teh hijau sudah sangat dikenal khasiatnya dalam menyehatkan tubuh dan juga menjaga stamina. Orang Jepang dipercaya memiliki usia yang panjang karena sering mengkonsumsi teh hijau. Teh ini memang tidak manis, lebih terasa tawar dan sedikit pahit, namun justru khasiatnya lebih besar dibandingkan teh biasa. Khasiat lainnya yang sudah diakui oleh para ahli adalah membuat kulit wajah menjadi lebih halus, terhindar dari radikal bebas dan juga memberi efek awet muda karena anti-oksidan yang tinggi. (Baca Juga: Manfaat Teh Untuk Wajah , Manfaat Teh Basi Untuk Wajah)

Untuk membuat scrub dari bahan dasar teh hijau, siapkan teh hijau yang direbus atau diseduh hingga mengental. Perlu diketahui, jika bahan teh terbaik adalah teh hijau curah dan teh hijau yang disaring, bukan teh dalam kotak atau celup. Jikalau menggunakan teh celup, pilihlah yang benar-benar tawar.  Setelah teh diseduh, ambil satu atau dua sendok makan teh ke wadah mangkuk lain. Biarkan hingga mendingin. (Baca Juga: Manfaat Madu untuk Wajah , Manfaat Madu Untuk Kulit)

Setelah dingin, campurkan satu sendok makan gula pasir, aduk hingga campuran terlihat menyatu. Tambahkan satu sendok makan madu, aduk hingga mengental. Madu memiliki manfaat yang besar untuk menghaluskan kulit. Jika ingin membuat campuran scrub yang lebih banyak dan bisa dipakai lagi, masukkan bahan scrub di dalam stoples tertutup rapat di tempat yang kering dan sejuk. (Baca Juga: Cara Mengatasi Kulit Mengelupas , Manfaat Air Teh Untuk Wajah)

Cuci wajah sebelum memakai scrub. Bubuhkan scrub lalu pijat perlahan dengan gerakan melingkar, terutama di bagian kulit yang dirasa kering. Jika sudah selesai, bilas dengan air bersih.

  1. Scrub dari Minyak Kelapa, Gula Pasir dan Lemon

Minyak kelapa sudah sangat dikenal untuk merawat rambut dan kulit kepala. Rupanya dengan mencampurkan minyak kelapa, lemon serta gula pasir, maka proses peeling atau pengelupasan kulit mati akan mempunyai multi manfaat. Wajah akan lebih halus serta lembut jika menggunakan scrub ini secara teratur. Persiapkan setengah gelas minyak kelapa, lalu masukkan dua sendok makan. Aduk adonan tersebut hingga menjadi menyatu dan bisa dioleskan pada wajah. Campurkan satu sendok makan lemon yang sudah diperas ke dalam campuran gula dan juga minyak kelapa. Aduk lagi hingga menyatu. (Baca Juga: Cara Mengatasi Kulit Wajah Kering , Manfaat Lemon Untuk Kulit)

Aplikasikan scrub kepada wajah yang telah dibersihkan. Lemon akan memberi khasiat pembersihan yang lebih kuat. Bilas dengan air sampai bersih. Scrub dengan bahan dasar minyak kelapa ini sangat cocok untuk tipe kulit kering. (Baca Juga: Masker untuk Kulit Kering , Manfaat Buah Kelapa Bagi Kecantikan)

  1. Scrub dari Bubuk Kopi

Pecandu kopi sekarang bisa berbahagia. Minuman yang memiliki fans militan ini rupanya tidak hanya bisa menahan kantuk  dan juga berfungsi sebagai simbol gaul, tetapi juga bermanfaat untuk kecantikan kulit wajah. Biji kopi yang dihaluskan ternyata memiliki manfaat pengelupasan kulit secara alami dan membuat wajah menjadi lebih segar. (Baca Juga: Manfaat Ampas Kopi untuk Wajah , Cara Membuat Lulur Kopi)

Giling biji kopi dengan penggiling kopi, atau anda bisa membeli biji kopi yang sudah digiling di toko. Campurkan satu sendok makan biji kopi yang sudah dihaluskan dengan satu sendok makan air. Aduk hingga tercampur rata. Aplikasikan dengan gerakan melingkar untuk memulai proses scrubbing. Jika selesai, bilas menggunakan air bersih, tepuk wajah dengan handuk kering secara perlahan. (Baca Juga: Cara Membuat Scrub Kopi , Manfaat Ampas Kopi Untuk Rambut)

Tidak menyangka ya kalau bahan-bahan alami yang biasa kita minum ternyata punya manfaat besar untuk scrub alami. Cara membuat srub alami di atas bisa anda gunakan sehingga tidak perlu lagi keluar uang untuk facial. Efek negatif facial juga bisa anda hindari. Selamat mencoba.