Categories
Buah Berbahaya

5 Efek Samping Lemon untuk Wajah

Lemon adalah bahan yang multiguna dan kerap kali dimasukkan dalam resep-resep yang dapat membantu membersihkan serta menjaga kesehatan kulit dan rambut. Setiap porsi buah ini—mulai dari airnya, pulp atau buahnya, hingga kulitnya—dapat dimanfaatkan untuk kecantikan. Entah Anda menggunakannya sebagai toner atau masker wajah, bahkan untuk memutihkan wajah, lemon dapat menjadi solusinya. Beberapa keuntungan lainnya dalam menggunakan manfaat lemon dalam perawatan wajah adalah dapat meremajakan serta mengelupas sel-sel kulit mati. (Baca Juga: Manfaat Jeruk Lemon untuk Wajah , Manfaat Susu Untuk Kulit)

Seperti yang kita tahu, segala sesuatu yang eksesif atau berlebihan memanglah tidak baik. Hal ini juga berlaku pada lemon. Meski air lemon, yang digunakan sewajarnya, dapat merevitalisasi kulit, namun bila digunakan secara tidak tepat dapat menimbulkan reaksi kulit yang berujung pada alergi atau kerusakan/kecacatan kulit. Tentunya Anda tidak ingin mengalami hal demikian, bukan? Agar Anda tenang, kami akan berikan tulisan mengenai efek samping lemon dan bagaimana caranya untuk berhati-hati saat menggunakannya untuk perawatan wajah. Sekaligus akan kami paparkan petunjuk penggunaannya yang tepat.  (baca juga: Cara Memanjangkan Poni, Perawatan Bibir Pecah Pecah)

Kerja Lemon pada Kulit

Sebelum menggunakan manfaat lemon untuk wajah, Anda harus paham apa yang dapat lemon lakukan untuk kulit Anda. Setelahnya Anda dapat menggunakan lemon sesuai dengan jenis kulit yang Anda miliki

  • Kulit berminyak : toner atau masker
  • Kulit kering : hanya masker
  • Kulit sensitif : larutan perasan lemon dalam bentuk masker
  • Merevitalisasi kulit : faktor lingkungan memengaruhi kekurangan tidur dan stres, kulit dapat mengalami penuaan dini dan nampak kusam karena kedua hal tersebut. Air lemon mengandung vitamin C yang berperan sebagi antioksidan dan dapat membantu mengembalikan kekuatan dan vitalitas kulit.
  • Memutihkan kulit : vitamin C dan asam sitrus dapat membantu mengurangi bekas luka dan flek-flek hitam pada wajah. Keduanya juga dapat membantu memutihkan kulit, tidak hanya pada wajah Anda namun juga pada lutut dan siku.
  • Eksfoliasi : sel kulit mati dapat membuat penampilan Anda kering dan kusam. Asam sitrus yang ada pada lemon dapat membantu mengelupas sel-sel kulit mati tersebut dan meningkatkan kecerahan kulit Anda.
  • Efek antipenuaan : antioksidan yang terkandung dalam vitamin C dan eksfoliator dari asam sitrus dapat membantu menjaga kadar kelembapan, kelembutan kulit, serta mencegah munculnya kerutan pada wajah.

(Baca Juga: Cara Membuat Masker Putih Telur , Manfaat Putih Telur Untuk Rambut Rusak)

Petunjuk Penggunaan

Anda dapat menggunakan beberapa cara berikut ini:

1. Aplikasikan langsung ke kulit

Untuk efek mencerahkan dan melembutkan, aplikasikan langsung air lemon ke seluruh area tubuh yang Anda inginkan. Anda juga dapat menghilangkan komedo dengan cara mengoleskan air lemon ke daerah hidung dan dagu, atau area lain di wajah Anda yang memiliki banyak komedo. Dengan melakukan hal ini secara rutin setiap malam dan membasuh wajah Anda dengan air dingin di pagi hari, komedo akan hilang dengan sendirinya. Namun bagi Anda yang memiliki kulit sensitif, sebaiknya jangan lakukan metode ini. Baca juga: Cara menghilangkan komedo putih di pipi, cara merawat wajah sensitif)

2. Sebagai masker

Untuk melembapkan kulit yang kering, campurkan minyak zaitun, madu, dan lemon, masing-masing dengan komposisi yang sama, untuk membuat masker dan letakkan di area kulit Anda yang kering. Biarkan selama 10 menit lantas bilas dnegan air hangat. Untuk mencegah munculnya kerutan pada wajah, campurkan madu, tetesan air lemon dan minyak almond, dan oleskan pada wajah Anda. Bilas wajah untuk membersihkan masker setelah 20 menit, yaitu setelah masker mengering.

Baca juga :

3. Sebagai toner

Untuk kulit berminyak, campurkan air lemon, sedikit alkohol, air suling, dan witch hazel. Celupkan kapas pada larutan ini dan oleskan pada kulit—seperti saat menggunakan toner pada umumnya—dan bilas dengan air dingin.

4. Sebagai eksfoliator

Ambil seiris lemon dan taburkan gula pasir di permukaannya, gosokkan irisan lemon tersebut ke wajah Anda selama beberapa menit. Lakukan secara rutin setiap minggu karena hal ini dapat membantu mengelupas sel-sel kulit mati di wajah Anda.

Baca juga :

Efek Samping Lemon untuk Wajah

Meski minimal, namun efek samping lemon terhadap kulit—terutama wajah—tetap ada. Terutama bila digunakan tanpa diberi campuran air (sebagai pengencer) dan diletakkan di bawah sinar matahari. Berikut kami paparkan beberapa efek samping lemon untuk wajah:

  1. Lemon efektif untuk merawat kulit berminyak karena dapat memberikan efek kering. Bagi Anda yang memang memiliki kulit kering, berhati-hatilah atau bahkan hindari menggunakan lemon. Karena bisa jadi Anda malah akan berakhir dengan kulit yang super kering dan mengelupas. (Baca juga: Cara membuat masker untuk kulit berminyak)
  2. Bekas jerawat dapat muncul saat Anda menggunakan air lemon untuk mengatasi jerawat. Hal ini dikarenakan sifat asam lemon yang dapat menyengat dan menimbulkan rasa pedih pada jerawat Anda, ada pula yang sampai berdarah. Jerawat memang cepat kering dan sembuh, namun akan menimbulkan bekas luka. (Baca juga: Krim penghilang bopeng)
  3. Efek samping lain dalam menggunakan air lemon diakibatkan oleh komponen astringent-nya yang membantu mencerahkan kulit. (Baca juga: Cara merawat wajah agar putih)
  4. Penggunaan lemon untuk perawatan kulit sebenarnya cukup umum, namun orang-orang dengan kulit yang gelap harus menghindari perawatan jerawat dengan hal ini karena dapat mengakibatkan flek-flek hitam di wajah. Menggunakan lemon secara berlebihan juga dapat menyebabkan perubahan warna. Kulit Anda akan nampak gelap di beberapa bagian dan lebih terang di bagian lain. (Baca juga: Cara menghilangkan flek hitam di wajah dengan minyak zaitun, cara menghilangkan flek hitam di pipi)
  5. Menggunakan terlalu banyak air lemon dapat membuat kulit Anda menjadi photosensitive dalam jangka panjang. Setelah menggunakan air lemon, jangan berada di bawah sinar matahari tanpa menggunakan sunscreen. Hal ini terutama untuk Anda yang memiliki kulit putih. (Baca Juga: cara membuat masker alami untuk memutihkan wajah)

Untuk menghindari efek samping lemon pada wajah, selalu pastikan bahwa Anda telah mengencerkan atau mencampurnya dengan air, jangan gunakan air lemon secara langsung pada wajah Anda.

Yang Perlu diperhatikan Saat Menggunakan Lemon pada Wajah

Daftar di bawah ini adalah beberapa peringatan yang harus diperhatikan sebelum menggunakan lemon pada kulit wajah. Hal-hal berikut ini dapat membantu mengurangi efek sampingnya:

  • Hindari mengoleskan air lemon langsung (yang tidak dicampur apa-apa) pada wajah Anda. Selalu encerkan air lemon, baik dengan air biasa, air mawar, gel lidah buaya, atau madu, untuk mengurangi kadar keasaman.
  • Disarankan untuk menggunakan air lemon pada wajah di malam hari atau saat malam guna menghindari reaksi buruk akibat paparan sinar matahari.
  • Gunakan lemon segar agar efek maksimal dari vitamin C-nya terasa. Efek luar biasa dari air lemon ini dapat berkurang bila mengalami kontak dengan atmosfer.

Artikel terkait: