Categories
Kosmetik

Bedak yang Mengandung Merkuri dan Bahayanya Terhadap Kesehatan

Bedak merupakan salah satu alat kosmetik dasar yang biasa digunakan oleh wanita. Para wanita menggunakan bedak untuk menghindari kilap minyak pada wajah dan juga untuk memberikan kesan wajah lebih mulus. Sekarang ini bedak bukan hanya sekedar pelengkap make up, melainkan juga telah ditambahi berbagai macam kandungan tertentu yang diklaim dapat menambah kekuatan pada hasil akhir make up Anda, misalnya bedak yang mengandung foundation, anti minyak berlebih, bedak yang mengandung pelembab, dan sebagainya.

Manfaat bedak marcks sudah dikenal sejak lama sekali sebagai salah satu bedak tabur yang aman dan juga bedak untuk kulit sensitif. Salah satu jenis bedak lainnya adalah bedak yang dapat memutihkan kulit dalam bentuk bedak padat karena saat ini pun sudah banyak sekali wanita yang ingin agar kulit wajahnya juga tampak putih, dan tidak ingin menunggu lama untuk mendapatkan hasilnya. Karena itulah banyak bermunculan berbagai produk bedak yang diklaim juga dapat memutihkan wajah dengan cepat. Berbagai produsen kosmetik berlomba mengeluarkan produk bedak yang dapat memutihkan kulit dalam waktu singkat dengan formula yang paling canggih.

Apa itu merkuri

Merkuri merupakan zat logam yang terdapat secara alami dan dapat memiliki beberapa bentuk, namun seringnya diidentifikasi sebagai logam yang berwarna perak keputihan, mengkilap dan merupakan cairan kental. Cairan metalik merkuri digunakan sebagai isi dari termometer, perangkat elektronik, tambalan gigi dan beberapa pemakaian pada industri manufaktur. Pada umumnya merkuri ditemukan dalam kadar rendah di alam seperti di bebatuan, sedimen, air dan tanah. Kebanyakan manusia  terekspos merkuri dari lingkungannya. Bisa saja berasal dari makanan, udara atau air yang diminum karena tanah yang tercemar merkuri.

Beberapa dekade lalu produk yang mengandung merkuri sangat populer digunakan untuk memutihkan atau mencerahkan kulit sebelum dilarang. Banyak produsen kosmetik palsu menggunakan merkuri karena mampu menghambat pembentukan melanin sehingga kulit akan terkesan menjadi putih dalam waktu singkat. Itulah sebabnya merkuri sebagian besar dimanfaatkan sebagai bahan pemutih untuk kulit, misalnya pada krim siang, krim malam, sabun wajah, hingga bedak. Banyak negara sudah melarang penggunaan merkuri pada kosmetik, namun hingga kini produk kosmetik bermerkuri masih saja ada yang beredar bebas dan sebagian besarnya adalah produk palsu.

Penggunaan Merkuri Pada Bedak Palsu

Imbas dari keinginan para wanita untuk mendapatkan kulit wajah putih dengan cepat, produsen kosmetik terus berusaha meningkatkan inovasi produknya. Banyak merk bedak yang bikin glowing, merk bedak tahan air dan keringat, bedak menghilangkan flek hitam dan bedak untuk memutihkan wajah yang dicari para wanita. Namun sayangnya seiring dengan hal tersebut, ada pula pihak – pihak yang berusaha mencari keuntungan dengan cara yang salah yaitu dengan menggunakan bahan terlarang yang dapat memberi hasil instan dalam produk yang dipalsukan, salah satu bahan tersebut adalah merkuri.

Walaupun merkuri dapat membuat kulit tampak lebih pucat dalam waktu singkat dengan mengelupas lapisan epidermis kulit, namun bahan ini sangat berbahaya untuk digunakan sebagai kosmetik. Salah satu produk kosmetik palsu tersebut adalah bedak yang mengandung merkuri. Bedak mudah dipalsukan karena banyak bedak berkualitas tinggi yang harganya kurang terjangkau oleh sebagian besar wanita, sehingga membuka peluang produsen kosmetik palsu untuk meniru produk berkualitas dengan bahan – bahan berbahaya yang membuat harganya lebih terjangkau. Bedak wajah yang aman pada umumnya  mengandung bahan dasar seperti berikut:

  • Pati beras – Bahan ini akan memberi efek melembutkan pada kulit wajah wanita, menyerap minyak dan membuat bedak terlihat rata serta menutup dengan sempurna. Bahan ini dapat digantikan dengan pati singkong atau pati jagung.
  • Kapur – Merupakan istilah umum dari kalsium karbonat yang berwarna putih, tidak mengkilap dan berbau, dan teksturnya terasa seperti kapur. Gunanya untuk membantu menyerap pewangi yang ditambahkan pada bedak tabur dan mampu melapisi wajah dengan sempurna, dan mampu menyerap keringat jika digunakan dalam bedak padat.
  • Parfum – Di masa lalu, wewangian yang ditambahkan pada bedak terutama bedak tabur sangat penting untuk menyejukkan indra penciuman kita, namun saat ini banyak wanita yang lebih memilih aroma yang samar untuk bedak padat. Bedak yang memiliki wangi terlalu menyengat kini kerap dihindari. Pewangi yang digunakan pun harus yang berasal dari basa lemah, ramah di kulit dan tidak mudah menguap, juga harus cocok dengan bahan lain yang ada di dalam produk bedak tersebut.
  • Kaolin – Warna dan tingkat kecerahan yang paling tinggi menjadi hal utama yang harus diperhatikan dalam pemilihan kaolin. Penggunaan kaolin dalam bedak tabur biasanya tidak lebih dari 25 persen.
  • Magnesium Silikat – Kalangan orang awam lebih mengenalnya sebagai talk, yaitu salah satu bahan utama pada bedak tabur. Jenis talk yang dapat digunakan adalah yang berwarna putih, bertekstur halus dan tidak berbau, dan juga ukuran partikelnya harus sesuai. Penggunaan talk ini masih menjadi kontroversi karena dianggap tercemar asbestos dan menyebabkan penyakit kanker rahim pada wanita, namun sampai saat ini belum ada bukti sah yang benar – benar kuat mengenai aman atau tidaknya penggunaan talk ini.

Bedak sudah menjadi salah satu item kecantikan wajib wanita, dan banyak wanita yang melakukan cara memakai bedak agar tahan lama, cara memadatkan bedak tabur, cara memilih bedak untuk kulit berminyak, atau cara memilih bedak untuk kulit sawo matang. Bedak padat kurang lebih memiliki komposisi berupa bahan – bahan utama di atas ini, ditambah dengan bahan pengikat untuk membuatnya lebih padat dan tidak menjadi bubuk seperti bedak tabur.

Banyak jenis bedak padat yang ditujukan untuk para wanita, misalnya bedak padat untuk kulit berminyak. Produk bedak yang paling banyak dipalsukan adalah bedak padat yang merupakan item kosmetik yang banyak digunakan oleh wanita dewasa, dengan penambahan merkuri untuk mempercepat efeknya sehingga konsumen akan membeli ulang terus menerus produk bedak yang mengandung merkuri tersebut, karena banyak wanita yang tidak tahu bahwa bedak tersebut adalah produk yang tidak aman.

Resiko Kesehatan Karena Merkuri

Menurut studi tahun 2016 dari International Journal of Hygiene and Environmental Health, orang dewasa dapat menyerap hingga 450 mcg merkuri dari satu kali pemakaian produk yang mengandung merkuri sebanyak 10.000 ppm. Merkuri yang terdapat dalam produk kosmetik terkait dengan keracunan sistem saraf, begitu juga sistem reproduksi, imunitas dan pernapasan, merupakan bahan pemutih wajah berbahaya dan bahan kosmetik yang berbahaya. Merkuri ditemukan pada thimerosal yang merupakan pengawet berbahan dasar merkuri dan mudah diserap oleh kulit, akan tetapi Anda mungkin saja tidak menemukan kata thimerosal atau merkuri pada daftar bahan produk yang menggunakannya. Produk yang memiliki ciri kosmetik mengandung merkuri dan hydroquinon digolongkan sebagai limbah berbahaya. Gejala yang timbul dari keracunan merkuri antara lain:

  • Kegelisahan
  • Depresi
  • Kelelahan
  • Kerontokan rambut
  • Pembengkakan gusi
  • Insomnia
  • Mudah tersinggung
  • Kehilangan ingatan
  • Ruam
  • Kesemutan dalam tingkat ekstrim termasuk pada tangan, kaki dan bibir
  • Tremor
  • Tubuh lemah
  • Rasa mengantuk yang ekstrem

Merkuri termasuk logam berat yang berbahaya bagi tubuh manusia, sekecil apapun jumlahnya akan menjadi racun. Apabila merkuri terserap kulit maka akan masuk ke dalam peredaran darah sehingga kulit mengalami efek samping seperti kulit yang memerah, iritasi, berbintik hitam, hingga mengalami kerusakan saraf permanen pada susunan kulit, otak, ginjal dan bahkan gangguan perkembangan janin pada ibu hamil  hingga resiko kanker. Anda dapat melakukan cara menghilangkan merkuri di wajah secara alami, juga tes krim bermerkuri dengan air. Bahaya merkuri yang ada di dalam produk kecantikan palsu untuk manusia adalah:

  • Gangguan fungsi otak – Merkuri dapat mengkontaminasi otak dan mempengaruhi cara kerja otak sehingga orang yang terkena paparan merkuri akan mengalami gangguan pada fungsi otaknya.
  • Gangguan fungsi jantung – Racun yang masuk ke tubuh dari paparan merkuri juga dapat mempengaruhi kinerja organ jantung menjadi lebih berat dari sebelumnya dan mendatangkan bahaya bagi kesehatan jantung.
  • Kerusakan pada ginjal dan hati – Adanya zat beracun yang masuk ke dalam tubuh menyebabkan ginjal dan hati harus bekerja lebih keras untuk menetralisir racun yang masuk ke dalam tubuh.
  • Bayi lahir cacat – Terjadinya cacat lahir pada bayi kurang lebih disebabkan oleh paparan bahan beracun ke tubuh ibu saat mengandung. Racun dari merkuri dapat menyebabkan anak yang lahir mengalami autisme dan berbagai bentuk keterbelakangan mental serta cacat fisik lainnya.
  • Janin tidak berkembang – Selain resiko bayi yang dilahirkan mengalami cacat fisik dan mental. Penggunaan kosmetik yang mengandung merkuri selama hamil beresiko membuat janin tidak berkembang seutuhnya dan juga meningkatkan resiko keguguran.
  • Kulit pucat dan berflek – Kulit wajah akan terlihat lebih pucat dan juga lebih mudah muncul flek hitam yang bisa saja membahayakan kulit wajah.
  • Kanker kulit – Pemakaian produk bermerkuri dalam jangka waktu lama dan berulang meningkatkan resiko untuk mengalami kanter kulit karena kulit sudah rusak daya tahannya akibat merkuri.
  • Iritasi di wajah – Penggunaan merkuri pada kulit wajah dapat berakibat rusaknya lapisan kulit terluar atau epidermis sehingga kulit wajah dapat mengalami iritasi hebat dan mengelupas. Kondisi demikian akan membuat kulit wajah semakin tipis dan berbahaya bagi kesehatan wajah.
  • Gangguan saraf – Sistem saraf juga dapat terpegaruh dari racun merkuri sehingga orang yang keracunan merkuri akan merasa selalu gelisah dan gugup.

Cara Menghindari Bedak Palsu

Bedak yang mengandung merkuri biasanya merupakan produk palsu. Merkuri banyak digunakan untuk berbagai produk kosmetik palsu karena dapat memberikan hasil instan dan bisa dijual dengan harga murah sehingga produsen kosmetik palsu dapat meraup keuntungan sebanyak – banyaknya dengan modal minimal. Sangat banyak bedak bermerk terkenal yang dipalsukan, karena itu Anda perlu mengetahui perbedaan antara produk yang asli dan palsu secara keseluruhan:

  • Mengecek identitas penjual

Selalu ada kemungkinan bahwa produk kosmetik yang dijual oleh penjual selain distributor resmi adalah bukan produk asli, sebab kita tidak bisa memastikan jalur distribusinya. Bedak yang mengandung merkuri bisa saja Anda peroleh dari berbagai penjual tidak resmi, karena itu telusuri dulu rekam jejak penjual dan latar belakangnya sebelum memutuskan membeli. Ada pula cara membuat bedak padat dari bengkoang, cara membuat bedak tabur, dan bedak yang cocok untuk kulit sensitif yang perlu Anda ketahui.

  • Perhatikan kemasannya

Ciri – ciri kosmetik palsu dapat langsung dilihat dari kemasan produk jika Anda melihatnya dengan teliti, karena biasanya perbedaannya terlihat jelas. Mulai dari logo, tulisan serta hologram yang berasal dari produk asli akan berbeda, tidak sesuai, atau cetakannya kurang jelas. Anda bisa membandingkan dengan kemasan produk asli secara fisik atau dari website resminya jika merasa ragu. Cara membuat bedak bengkoang sendiri dirumah juga dapat Anda pelajari untuk mendapatkan manfaat bedak dingin untuk wajah agar tidak perlu menggunakan bedak yang tidak aman.

  • Perhatikan nomor seri

Bedak yang mengandung merkuri merupakan bedak palsu yang tidak memiliki nomor registrasi BPOM. Kalaupun ada nomor registrasi di kemasannya, sebaiknya Anda mengecek langsung pada website BPOM untuk memastikan nomor seri yang benar. Anda juga perlu mengecek nomor izin edar dan tanggal kadaluarsa di kemasannya. Pilihlah bedak yang aman dan sesuai usia, misalnya memilih bedak yang cocok untuk usia 14 tahun bagi remaja, bedak maybelline untuk kulit kering, merk bedak untuk kulit kering dan kusam yang memiliki nomor seri asli .

  • Perhatikan warna produk

Bedak yang mengandung merkuri akan berbeda warnanya dengan bedak yang asli yang tidak menggunakan merkuri. Bedak asli umumnya memiliki warna yang tidak mencolok, sementara bedak yang mengandung merkuri berwarna terang dan tidak alami karena terpengaruh dari warna zat berbahaya tersebut, dan juga adanya penambahan zat pewarna. Lakukan tes cream yang mengandung mercury dan hindari cream yang mengandung mercury dan hydroquinon.

  • Perhatikan aroma produk

Kosmetik palsu pada umumnya memiliki aroma yang menyengat dan bukannya aroma lembut seperti produk aslinya. Jadi waspadalah jika Anda menemukan bedak yang beraroma sangat menyengat, karena aroma tersebut biasanya ditambahkan untuk menyamarkan aroma dari zat kimia tambahan di dalamnya.

  • Perhatikan harga jual

Waspadai harga yang terlalu murah dan jauh dari harga pasaran pada produk kosmetik yang akan Anda beli. Mencari harga yang murah memang tidak ada salahnya, namun dalam kasus kosmetik palsu terutama bedak, harga yang ditetapkan biasanya sesuai dengan manfaatnya. Para produsen kosmetik palsu dapat menjual dengan harga semurah mungkin karena bahan yang digunakan bukanlah bahan – bahan yang sama kualitasnya dengan yang asli.

Menggunakan produk kosmetik mahal memang bukanlah suatu hal yang dapat terjangkau oleh semua wanita karena harganya yang tinggi, namun hal itu bukanlah alasan untuk cepat tergiur pada produk yang jauh lebih murah. Bedak yang mengandung merkuri banyak beredar di pasaran sebagai bedak palsu dan banyak wanita yang tidak menyadari hal ini karena kurang teliti. Waspadalah apabila ada satu produk kecantikan yang manfaatnya diiklankan dengan terlalu berlebihan, namun harganya sangat murah. Jangan sampai keinginan Anda untuk menjadi cantik justru berubah menjadi bumerang karena tergiur produk yang tidak jelas pembuatannya dan kualitasnya.