Categories
Wajah

8 Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah Dengan Putih Telur Terbukti Ampuh

Seiring dengan bertambahnya usia, maka tanda-tanda penuaan juga semakin terlihat jelas khususnya di area wajah. Keriput dan juga garis halus mulai banyak timbul di area sudut mata, garis bibir dan juga kening. Kerutan yang merupakan salah satu gejala penuaan ini memang tidak dapat dihentikan secara total, akan tetapi prosesnya bisa dihambat dengan cara gaya hidup sehat dan secara rutin melakukan perawatan kulit dengan bahan alami. Putih telur menjadi salah satu bahan ampuh yang bisa digunakan untuk menghilangkan kerutan di area wajah dan juga mengencangkan sekaligus mengecilkan pori besar pada kulit. Putih telur ini juga dapat dikombinasikan dengan beberapa bahan lain supaya hasil yang diinginkan bisa terlihat lebih maksimal. Berikut ini akan kami berikan beberapa cara menghilangkan kerutan di wajah dengan putih telur yang bisa anda gunakan sebagai variasi perawatan kulit wajah.

Artikel terkait:

Manfaat Putih Telur Untuk wajah

Putih telur menjadi bahan alami ampuh dan sudah digunakan sejak lama untuk menghilangkan berbagai masalah pada wajah termasuk kerutan. Protein yang ada dalam putih telur akan meningkatkan elastisitas kulit dan juga meratakan warna kulit. Kolagen dalam putih telur akan sangat baik untuk mengatasi garis halus dan juga kerutan yang menjadi tanda penuaan dini. Sementara kandungan kalium didalamnya akan melembabkan kulit. Riboflavin putih telur akan menghalau racun serta radikal bebas yang menjadi penyebab kerusakan sel kulit penyebab kerutan dan kandungan magnesium didalamnya akan memperlambat proses penuaan dini secara alami.

  1. Putih Telur dan Yogurt

Yogurt merupakan salah satu bahan yang baik digunakan untuk merawat kulit wajah sekaligus mengatasi berbagai masalah kulit seperti kerutan. Kandungan asam laktat yang terdapat didalamnya bersifat sebagai hidroksi alami yang bisa membantu proses pengelupasan kulit, melembabkan sekaligus membuat kulit wajah menjadi lebih halus sehingga sangat cocok dikombinasikan dengan putih telur untuk menghilangkan kerutan pdaa wajah.

  • Ambil 1 butir putih telur dan pecahkan dalam sebuah wadah lalu kocok lepas.
  • Tambahkan dengan yogurt dan juga sedikit gula pasir lalu aduk sampai rata.
  • Gunakan campuran ini untuk memijat area wajah lalu diamkan selama beberapa menit dan bilas sampai bersih.

Artikel terkait:

  1. Putih Telur dan Madu

Madu mengandung antioksidan tinggi dan memiliki sifat antimikroba yang sangat baik untuk meremajakan kulit, mengatasi kerutan pada wajah, melindungi dari kerusakan sinar matahari dan mencegah kulit menjadi kusam. Kombinasi antara putih telur dan juga madu juga merupakan cara ampuh untuk menghilangkan kerutan di wajah sekaligus mengatasi berbagai masalah di area wajah lainnya.

  • Pecahkan satu putih telur pada mangkuk dan kocok lepas.
  • Tambahkan dengan madu lalu aduk sampai rata.
  • Oleskan campuran ini pada wajah secara merata dan diamkan selama 30 menit lalu bilas sampai bersih.
  1. Putih Telur dan Gliserin

Gliserin merupakan salah satu bahan kimia aman yang memiliki sifat menyerap air dari lingkungan dan juga udara sehingga sudah sangat sering digunakan sebagai campuran bahan produk kecantikan. Gliserin memiliki manfaat untuk mempertahankan kelembaban kulit sehingga perpaduannya dengan putih telur akan mengatasi masalah wajah seperti kerutan dengan lebih baik dan bekerja lebih cepat.

  • Pecahkan satu ptih telur dalam wajah lalu kocok lepas.
  • Tambahkan dengan ekstrak gliserin secukupnya kemudian aduk kembali sampai tercampur rata.
  • Oleskan campuran ini pada wajah dan diamkan selama beberapa menit kemudian bilas sampai bersih dan keringkan.
  1. Putih Telur dan Oatmeal

Tidak hanya nikmat dan tinggi nutrisi untuk dikonsumsi, oatmeal juga menjadi cara ampuh mengatasi kerutan karena mengandung lemak baik, mengandung polisakarida yang baik untuk melembabkan dan juga protein yang bisa mengangkat berbagai zat perusak kulit wajah sekaligus mengecilkan pori dan menyamarkan kerutan pada wajah. Penambahan oatmeal kedalam putih telur akan membuat kerutan bisa berkurang lebih maksimak.

  • Pecahkan satu putih telur ke dalam mangkuk kecil dan kocok lepas.
  • Tambahkan dengan 2 sendok oatmeal lalu aduk rata sampai membentuk adonan seperti pasta.
  • Oleskan pasta tersebut pada wajah dan diamkan selama 20 menit baru dibersihkan.

Artikel terkait:

  1. Putih Telur dan Lemon

Lemon adalah sumber vitamin C, magnesium, kalsium, kalium dan berbagai mineral serta antioksidan penting yang sangat baik untuk perawatan wajah. Lemon juga memiliki sifat antibakteri dan anti jamur yang sangat ampuh untuk mengobati banyak masalah di wajah. Sementara kandungan kolagen dalam lemon akan mengencangkan kulit wajah, melembabkan sekaligus mengatasi kerutan dengan cara alami.

  • Siapkan satu buah putih telur dalam wadah dan kocok lepas.
  • Tambahkan dengan 2 sendok sari buah lemon dan juga beberapa tetes madu.
  • Aduk rata campuran ini sampai berbusa dan kaku lalu aplikasikan pada wajah secara merata.
  • Diamkan selama 30 menit baru dibersihkan dengan air hangat dan keringkan.
  1. Putih Telur dan Apel

Sari buah apel sangat baik untuk mengurangi produksi minyak berlebih di area wajah. Sementara asam malat yang ada di dalamnya bermanfaat untuk proses eksfoliator yakni mengangkat sel kulit mati sekaligus mempercepat proses regenerasi kulit. Selain itu, buah apel juga kaya akan AHA [Alpha Hydroxy Acid] yang sangat ampuh dalam mengurangi penuaan dini seperti kerutan pada wajah.

  • Kupas satu buah apel lalu haluskan dan campur dengan 2 sendok cuka sari apel murni.
  • Tambahkan dengan 1 putih telur dan campur sampai rata.
  • Aplikasikan campuran ini pada wajah dan diamkan selama 30 menit lalu bersihkan dengan air hangat dan keringkan.
  1. Putih Telur, Minyak Zaitun dan Garam

Minyak zaitun diperkaya dengan vitamin C, vitamin D, vitamin E, zat besi dan juga antioksidan kuat yang bisa meregenerasi kulit, melembabkan dan juga sangat efektif untuk menghilangkan kerutan di bawah mata, dahi dan juga sudut bibir. Sedangkan penambahan garam sangat baik untuk membunuh kuman dan membersihkan lemak berlebih di permukaan wajah sehingga bisa mengurangi penuaan dini seerti kerutan.

  • Kocok lepas satu putih telur dan campur dengan perasan setengah buah lemon.
  • Tambahkan dengan 1 sendok minyak zaitun dan juga 1/4 sendok teh garam.
  • Campur semua bahan sampai rata dan oleskan merata pada wajah.
  • Diamkan selama 15 menit dan bisa dengan air hangat lalu bilas kembali dengan air dingin.
  • Lakukan cara ini sebanyak 3 kali dalam seminggu untuk hasil yang maksimal.
  1. Putih Telur dan Cuka Apel

Dalam cuka apel alami mengandung beberapa mineral seperti kalium, kalsium, fosfor, natrium, magnesium, belerang, tembaga, zat besi, kolagen, vitamin B, vitamin C, asam asetat dan juga asam sitrat yang sangat baik untuk menjaga kecantikan wajah sekaligus mengatasi masalah seperti jerawat, kulit kering atau berminyak, tanda penuaan dini seperti kerutan, mengurangi sunburn, selulit dan berbagai masalah kulit lainnya.

  • Kocok lepas satu putih telur dalam mangkuk.
  • Tambahkan dengan 2 sendok teh sari cuka apel murni lalu aduk sampai rata.
  • Oleskan campuran ini pada kulit wajah dan diamkan selama 30 menit.
  • Bilas dengan air hangat lalu keringkan dan lakukan secara rutin tiga kali seminggu.

Artikel terkait:

Demikian ulasan yang bisa kami berikan mengenai cara menghilangkan kerutan di wajah dengan putih telur yang dikombinasikan dengan beberapa bahan lainnya. Penambahan bahan pada putih telur akan membuat garis kerutan halus pada wajah bisa disamarkan dengan lebih maksimal. Selain itu, lakukan perawatan wajah dengan putih telur ini secara teratur, supaya hasilnya bisa sesuai dengan yang anda harapkan, selamat mencoba.