Categories
Review Produk

18 Merk Blush On Cream Yang Bagus

Blush On adalah salah satu jenis kosmetik yang tidak lepas dari wanita. Selain mascara, bedak, dan lipstick, blush on juga diandalkan untuk membuat tampilan wajah anda semakin sempurna. Berbagai jenis blush on tersedia dipasaran untuk memanjakan anda para wanita. Mulai dari blush on powder yang jadi favorit, blush on gel, dan blush on cream yang saat ini mulai banyak bermunculan. (baca juga: Cara Mengkilapkan Kuku dengan Pasta Gigi, Perontok Daki)

Blush On adalah kosmetik yang digunakan untuk mempercantik pipi anda agar tampil semakin merona dan menghindari efek kusam atau kerut pada tulang pipi. Memilih blush on yang tepat ternyata tidak hanya bergantung pada merk dan warna saja lho! Banyaknya jenis blush on, membuat beberapa merk blush on cream juga dilirik untuk melengkapi riasan wajah. Nah, bagi anda yang ingin mencobanya, kali ini hadir referensinya khusus untuk anda. Simak ya!

Artikel Terkait: Tips Memerahkan Bibir , Merk Bleaching Rambut

  1. NYX Cream Blush

NYX Cream Blush wajib dimiliki bagi anda yang hobi mengeksplor kecantikan tulang pipi anda. NYX Rouge Cream Blush adalah blush on cream dengan formulasi khusus yang membuatnya tahan lama walau digunakan seharian. Produk ini merupakan best seller karena menampilkan efek natural pada tulang pipi anda serta warna yang merona untuk mempercantik wajah anda. (Baca Juga: Bahaya Penggunaan Kosmetik , Bahaya Kandungan Paraben pada Kosmetik)

  1. Wardah Cream Of Blush

Wardah belum lama ini menghasilkan produk terbarunya yaitu Wardah Cream Blush yang merupakan paduan bahan alami serta vitamin E yang bermanfaat untuk meremajakan kulit wajah anda. Bagi anda penggemar brand yang sedang naik daun ini, cocok sepertinya mengeluarkan budget yang hanya berkisar 60 ribu saja untuk mendapatkan pipi yang merona alami.

Baca Juga:

  1. Laura Mercier Crème Cheek

Laura Mercier Crème Cheek adalah produk blush on yang direkomendasikan untuk anda yang sering menggunakan blush on. Produk ini aman digunakan setiap hari serta berbahan ringan yang tidak membuat pori-pori wajah anda menjadi lelah. Selain itu, kandungan pelembab alaminya mampu membuat wajah anda bebas kering dan tidak mengelupas.

  1. Kevyn Aucoin Creamy Glow

Jika anda ingin blush on cream dengan formulasi ultra sheer yang memikat, jawabannya ada pada Kevyn Aucoin Creamy Glow. Brand ini meluncurkan produk blush on cream yang mampu memancarkan kecantikan pipi anda dalam tempo sekejap saja. Dengan warna yang natural, selain kilau yang memancar, pipi anda akan terlihat merona alami. (baca juga: Cara Memutihkan Ketiak Dengan Lemon, Merek Lipstick Untuk Remaja)

  1. Revlon Cream Blush

Brand ternama Revlon juga tidak ingin kalah dari para pesaingnya. Revlon meluncurkan blush on cream andalannya yang perona pipi dengan varian warna beragam. Selain menjadi best seller, Revlon Cream Blush juga memiliki keunggulan berupa tekstur halus dan mudah diaplikasikan serta cocok untuk semua jenis kulit. (Baca Juga: Cream Malam yang Bagus Untuk Mencerahkan Wajah , Cream Pemutih Wajah yang Bagus)

  1. Milani Cream Blush

Milani Cream Blush merupakan produk blush on yang menjadi andalan karena efek glitter yang dimilikinya. Dengan bahan yang lembut dan tektur sedikit lebih padat, Milani Cream Blush harus diaplikasikan secara hati-hati pada tulang pipi anda. Namun, anda akan melihat hasil yang memukau dengan sekali usap, selain pipi yang merona, efek kilai Milani Cream Blush akan mempercantik wajah anda dalam waktu yang lama.

Artikel Lainnya: Cara Membuat Masker Bengkoang , Cara Menghilangkan Varises Secara Alami

  1. Canmake Cream Cheek

Canmake Cream Cheek adalah merk blush on cream yang patut dicoba. Dengan formula ringan dan minyak esensial alami, sangat cocok untuk kulit sensitif dan cenderung kering. Canmake Cream Cheek mudah diaplikasikan dengan jari karena teksturnya yang lembut dan tahan lama dipakai hingga seharian. Harga satu paket Canmake Cream Cheek ini dibandrol sekitar 150 ribuan. (Baca Juga: BB Cream Untuk Kulit Sensitif)

  1. J. Cat Beauty Blush

Tekstur yang lembut dan Creamy akan anda dapatkan dari merk yang satu ini. J. Cat Beauty Blush akan menampilkan warna pipi merah alami dengan perpaduan glitter yang membuat pipi anda semakin berkilauan. Produk ini tahan lama dan diformulasikan khusus sehingga cocok untuk segala jenis kulit.

Artikel Terkait: Cara Meratakan Warna Kulit Tangan, Warna Lipstick Untuk Bibir Tebal

  1. Maybelline Dream Bouncy Mouse

Maybelline tidak ingin kalah dengan brand lainnya. Brand satu ini juga menghadirkan blush on cream yang berpadu dengan pelembab pipi alami. Bahan dasar yang ringan menampilkan efek natural pada pipi anda serta tahan lama sehingga anda hanya perlu mengaplikasikannya sekali usap saja. (Baca Juga: Merk BB Cream Untuk Kulit Kering)

  1. Sariayu Marshmallow

Sariayu Marshmallow adalah produk blush on cream dari brand local andalan Indonesia. Kemampuannya menghipnotis wajah menjadi merona alami dengan bahan yang lembut membuat Sariayu Marshmallow menjadi pilihan penata rias kenamaan untuk diaplikasikan kepada para artis Indonesia.

Artikel Terkait:

  1. Emina Cheeklit Cream Blush

Emina adalah brand local yang berhasil memikat para penggemar make up remaja. Bahan dan tekturnya yang lembut membuatnya banyak dicari sebagai andalan blush on cream untuk kulit normal. Dengan tampilan unik ala kosmetik Korea, wajar apabila penggemarnya banyak berasal dari para remaja.

  1. Paula Dorf Cheek Colour Cream

Paula Dorf Cheek Colour Cream dengan pilihan warna natural yang bisa diaplikasikan hanya dengan usapan jari saja. Merk blush on cream yang satu ini sering menjadi pilihan bagi mereka yang lebih membutuhkan aplikasi praktis dan tampilan yang memukau sekejap. Selain tahan lama, Paula Dorf Cheek Colour Cream sangat cocok untuk anda yang suka dengan tampilan berkilau. (baca juga: Cara Menghilangkan Uban Dengan Kemiri, CC Cream Untuk Kulit Berminyak)

  1. Clinique Blushwear Cream

Tampilan blush on cream yang satu ini sedikit berbeda. Berbahan dasar cream ternyata tidak harus membuatnya berbentuk dalam sebuah cawan, menariknya Clinique Blushwear Cream justru dikemas cantik seperti stick. Anda bisa dengan mudah mengaplikasikannya tanpa menggunakan jari, dan menghasilkan efek pipi merona alami.

  1. MAC Blush Cream

MAC kosmetik mulai melebarkan sayapnya dengan meluncurkan berbagai jenis blush on. Setelah sebelumnya blush on gel menjadi andalan brand ini. Sekarang saatnya MAC Blush Cream yang bisa menjadi pilihan anda untuk menampilkan pipi yang indah dengan efek merona alami. Harga yang dibandrol oleh MAC tidak terlalu mahal karena anda bisa mendapatkan MAC Blush Cream dengan harga sekitar 100 ribuan saja.

Baca Juga:

  1. Jane Iridale Cream Blush

Jane Iridale Cream Blush sangat pas dikombinasikan untuk bedak yang memancarkan kecantikan anda lebih lama. Efek glitter dan bahan pelembab alaminya bisa digunakan untuk semua jenis kulit. Selain bisa dipakai pada area pipi, Jane Iridale Cream Blush bisa diaplikasikan pada kelopak mata dan bibir, cream yang sangat berkualitas dan serbaguna.

  1. Make Up For Ever HD Blush

Dengan harga yang cukup mahal, blush on cream milik brand kenamaan ini tentu harus diimbangi dengan kualitas yang memukau. Ya, benar, Make Up For Ever HD Blush. Sesuai namanya, blush on ini memancarkan kilau alami yang bisa memukau mata dalam sekali usap. Dibandrol sekitar 100 ribuan, sepertinya cukup menggiurkan untuk dicoba kan? (Baca Juga: BB Cream Sebagai Pengganti Foundation)

  1. La Tulipe Cream Blush Cheek

La Tulipe sudah lama menjadi brand andalan di Indonesia. Kepandaiannya meluncurkan beragam jenis kosmetik patut diacungi jempoil. Seperti yang satu ini, La Tulipe Cream Blush Cheek yang cocok bagi anda pemilik kulit kering. Dengan mengaplikasikan La Tulipe Cream Blush Cheek pada pipi anda akan membuat wajah anda tampil berkilauan dengan warna merona alami.

Artikel Lainnya: BB Cream Untuk Kulit Sawo Matang , Bedak Untuk Memutihkan Wajah

  1. LT-Pro Cream Blush Minion

LT-Pro merupakan merk turunan dari La Tulipe Pro. Brand lokal ini juga unjuk gigi dalam kemampuannya menghasilkan produk kosmetik yang ramah lingkungan serta aman bagi remaja yang cenderung memiliki kulit sensitif. Diformulasikan dengan bahan yang ringan serta diperkaya dengan aloe vera membuat LT-Pro Cream Blush Minion menjadi favorit remaja Indonesia. (Baca Juga: Khasiat Olay Total Effect Night Cream)

Memilih blush on cream maupun jenis kosmetik yang lainnya perlu anda perhatikan beberapa hal penting seperti bahan yang digunakan serta rekomendasi dari dokter yang sesuai untuk jenis kulit anda.

Demikian artikel informatif tentang merk blush on cream yang bagus sebagai bahan referensi anda. Semoga bermanfaat ya!